Pj. Wali Kota Bima Lepas 325 Pemudik Gratis Rute Bima-Makasar

  • DINAS KOMUNIKASI INFORMATIKA DAN STATISTIK
  • Minggu, 14 April 2024

Penjabat Wali Kota Bima, Ir. H. Mohammad Rum, MT melepas penumpang yang hendak mudik pasca hari ke 4 Hari Raya Idul Fitri 1445 H.

Pelepasan penumpang ini dihadiri jajaran Forkopimda, PT. Pelni dan PT. Pelindo dengan kuota gratis yang disiapkan sebanyak 325 orang rute Bima-Makasar serta sebanyak 1.243 pemudik naik rute Bima ke berbagai tujuan.

H. Mohammad Rum menyampaikan pelepasan penumpang gratis bersama jajaran Forkopimda ini untuk memastikan arus mudik dari Kota Bima ke Makasar pada hari ke 4 pasca lebaran terjaga dengan baik.

"Terima kasih kepada kementerian Perhubungan yang menyiapkan tiket gratis untuk Kota Bima sebanyak 325 orang, semoga kedepan kuota ini dapat ditambah mengingat tingginya animo masyarakat," ujar HM Rum saat melepas pemudik rute Bima-Makasar di Pelabuhan Bima, Minggu (14/4/2024).

H. Rum berharap bagi para pemudik untuk dapat menerima semua ini sebagai suatu keberkahan, juga senantiasa menjaga ketertiban dan keamanan selama perjalanan mudik.

"Bagi para pemudik, dahulukan untuk berpikir positif, karena saat ini masih dalam bulan syawal, jaga kesehatan dan keamanan diri masing-masing," ucapnya.

Sementara itu, Kapolres Bima Kota, Yudha Pranata, S.IK., SH mengatakan pengamanan satuan terpadu sudah mengantisipasi lonjakan penumpang dengan penempatan personil melakukan sterilisasi.

"Sampai detik ini, 4 hari pasca lebaran tidak ada insiden, mudik ini berjalan lancar," jelasnya.

Yudha berharap selama perjalanan agar tertib serta mengikuti aturan, karena dalam perjalanan ini pun memiliki resiko tinggi. Pungkasnya.

Berita Terbaru OPD

PJ Wali Kota Bima Mengikuti Vicon Rakor Pengendalian Inflasi Tahun 2024

Pemkot Bima Kembali Gelar Operasi Pasar Murah di Kelurahan Jatiwangi

Singkronkan Program Presiden Prabowo, Pj. Wali Kota Bima Pimpin Rapat Koordinasi

Pj Wali Kota Bima Gelar Audiensi Bersama Baznas dan HMI Cabang Bima

76 Warga Keracunan Masal, Pj. Wali Kota Bima Tinjau Para Korban

Pj Sekda Kota Bima Gelar Rapat Tindak Lanjut Pembentukan BLUD Puskesmas