PJ Sekda Kota Bima Hadiri Serah Terima Benih Jagung Hibrida dari Pemerintah Pusat

  • DINAS KOMUNIKASI INFORMATIKA DAN STATISTIK
  • Senin, 02 Desember 2024

PJ Sekda Kota Bima , Drs. Supratman , M.AP , menghadiri acara serah terima benih jagung hibrida dari pemerintah pusat di Kantor Dinas Pertanian Kota Bima, Senin 2 Desember 2024.

Dihadiri langsung oleh Kepala Dinas Pertanian, Kepala OPD yang mendapat undangan beserta tokoh masyarakat, Acara ini merupakan bagian dari program pemerintah dalam mendukung ketahanan pangan dan peningkatan produksi pertanian di daerah.

Dalam kesempatan tersebut, PJ Sekda Kota Bima menyampaikan apresiasi kepada pemerintah pusat atas dukungannya dalam menyediakan benih berkualitas kepada petani lokal. "Benih jagung hibrida ini diharapkan dapat meningkatkan produktivitas dan kesejahteraan petani di Kota Bima. Kami juga mengajak para petani untuk memanfaatkan bantuan ini dengan maksimal," ujarnya.

Kepala Dinas Pertanian Kota Bima menambahkan bahwa distribusi benih ini akan dilakukan secara merata kepada kelompok tani yang telah terdaftar. Program ini bertujuan untuk meningkatkan hasil panen jagung di Kota Bima, sejalan dengan upaya mendukung kebutuhan pangan nasional.

Selain penyerahan simbolis, kegiatan ini juga diisi dengan penyuluhan teknis mengenai cara penanaman jagung hibrida yang tepat agar hasil panen lebih optimal.

Diharapkan, kolaborasi antara pemerintah pusat dan daerah melalui program seperti ini dapat terus berjalan guna meningkatkan taraf hidup petani dan mendukung ketahanan pangan di Indonesia.

Berita Terbaru OPD

Wakil Wali Kota Bima Hadiri Pendistibusian Zakat Konsumtif Baznas Kota Bima Tahun 2025

Wali Kota Bima Bertemu Menteri Ekonomi Kreatif, Bahas Dukungan untuk Kota Kreatif

Wakil Wali Kota Bima Buka Musrenbang Perempuan 2025

Sekda Kota Bima Pimpin Rapat Progres Pembangunan Rumah Sakit Umum Daerah Kota Bima

Wakil Wali Kota Bima Resmikan Peluncuran Program PROKOHESI Perkuat Ketahanan Sosial

Wakil Wali Kota Bima Sampaikan RPJMD 2025-2029 Pada Paripurna Banmus DPRD