Wakil Wali Kota Ikuti Gelar Penyerahan Remisi Umum Bagi Narapidana dan Anak Dalam Rangka Hari Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2022

  • BAGIAN PROTOKOL DAN KOMUNIKASI PIMPINAN
  • Rabu, 17 Agustus 2022

Kemeriahan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-77 tidak hanya dirasakan oleh Pemerintah Kota Bima semata, kebanggaan yang sama turut dirasakan khususnya para Narapidana dan Anak Didik Permasyarakatan Lingkungan Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Raba Bima.

Pasalnya, bertepatan dengan HUT Kemerdekaan RI yang jatuh pada tanggal 17 Agustus 2022 juga memberikan hadiah tersendiri bagi para Narapidana dan Anak Didik Pemasyarakatan yang akan menerima Remisi Umum.

Sebanyak 120 Warga Binaan akn diberikan remisi atau pengurangan masa hukuman yang didasarkan ketentuan perundang-undangan yang berlaku di Indonesia. 

Dalam laporan singkatnya Kepala Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Raba Bima menjelaskan bahwa dari 120 Warga Binaan tersbut dibagi ke dalam dua jenis Remisi pidana, yakni Remisi Pidana Umum sebanyak 108 warga dan Remisi Pidana Khudus sebanyak 12 warga binaan.

Selanjutnya dalam sambutan dan arahannya Wakil Wali Kota Bima H. Feri Sofyan, SH mengajak seluruh peserta acara untuk mensyukuri segala nikmat dan anugerah yang diberikan oleh Allah SWT. hingga detik ini sehingga masih bisa merasakan dan memaknai kemerdekaan bangsa dalam HUT Kemerdekaan RI pada hari ini.

Beliau juga turut mengatakan bahwa rasa syukur tersebut tentunya merupakan perwujudan dan kepemilikan dari setiap insan masyarakat tanpa terkecuali termasuk juga bagi warga binaan di Lingkungan Rumah Tahanan Kelas IIB Raba Bima.

Hadirnya Wakil Wali Kota dalam acara tersebut tentunya sebagai Pemimpin Daerah yang diamanatkan oleh Pemerintah Pusat untuk memberikan apresiasi dalam rangka HUT Kemerdekaan RI ke-77 yang merupakan bentuk apresiasi bagi warga binaan yang menunjukan prestasinya serta menunjukkan kedisiplinannya dalam mengikuti program pembinaan.

"Bagi seluruh warga binaan yang mendapatkan remisi pada hari ini, manfaatkalah momen ini sebagai sebuah motivasi untuk tetap berperilaku baik, taat pada aturan dan tetap mengikuti program binaan dengan tekun dan bersungguh-sungguh", Ucap Wakil Wali Kota Bima memotivasi.

Melanjutkan arahannya tak lupa pula beliau berpesan kepada warga binaan agar senantiasa mengikuti setiap proses pembinaan dalam meningkatkan baik sikap dan kedisiplinan guna menjadi insan yang lebih baik lagi di masa mendatang. 

"Jadilah insan dan pribadi yang baik, hiduplah dalam tata nilai kemasyarakatan yang baik dan mulailah berkontribusi secara aktif di lingkungan sekitar," Harapnya sembari menutup sambutannya yang dilanjutkan dengan penyematan tanda remisi kepada perwakilan warga binaan.

***

Berita Terbaru OPD

Pj. Wali Kota Bima : Suksesnya Pilkada Ada di Tangan 1.526 KPPS

Pj. Wali Kota Hadiri Audiensi Bersama PT. Pertamina Terminal Fuel Bima

PJ Wali Kota Bima Mengikuti Vicon Rakor Pengendalian Inflasi Tahun 2024

Pemkot Bima Kembali Gelar Operasi Pasar Murah di Kelurahan Jatiwangi

Singkronkan Program Presiden Prabowo, Pj. Wali Kota Bima Pimpin Rapat Koordinasi

Pj Wali Kota Bima Gelar Audiensi Bersama Baznas dan HMI Cabang Bima