Wali Kota Bima hadiri Sosialisasi Program Pemerintah Kota Bima Tingkat Kelurahan Se-Kota Bima
- DINAS KOMUNIKASI INFORMATIKA DAN STATISTIK
- Senin, 10 Juli 2023
Wali Kota Bima H. Muhammad Lutfi, SE menghadiri Kegiatan Sosialisasi Program Pemerintah Kota Bima Tingkat Kelurahan, baik yang sudah dijalankan maupun yang akan dikerjakan. Senin, 10 Juli 2023
Kegiatan yang berlangsung di Kantor Kelurahan Dara tersebut, Wali Kota Bima turut didampingi oleh Kepala Dinas Sosial, Kepala Dinas DPPPA, Kadis Kesehatan Kota Bima, Kepala Dinas DPPKB Kota Bima, Kepala BPJS Ketenagakerjaan Kota bima dan Camat Rasanae Barat, serta dihadiri oleh Lurah sekota Bima, Kapolsek Rasanae Barat, Babinsa, Babinkantibnas, tokoh agama dan tokoh masyarakat.
Dalam kesempatan tersebut H. Muhammad Lutfi, SE menyampaikan bahwa Selaku Kepala Daerah Sosialisasi tersebut bertujuan untuk mengevaluasi capaian-capaian Program yang telah dilaksanakan selama masa kepemimpinan Beliau sebagai Wali Kota Bima.
“Tidak terasa 5 tahun begitu singkat, 26 September 2023 ini masa jabatan kami berakhir, alhamdulillah banyak capaian yang kita lakukan yaitu memperbaiki infrastruktur, memperbaiki pelayanan masyarakat seperti membangun puskesmas yang tidak kalah bagus dengan Kota lain, Perpustakaan terbaik di NTB yang kita bangun bahkan kita juga sudah mendirikan Balai Latihan Kerja di Kota Bima”. Ujarnya
Sementara di sektor Pariwisata sudah banyak mengalami kemajuan, contoh di Lawata dulu PADnya hanya 50 Juta, namun sekarang hampir mencapai satu miliar, begitu juga tempat wisata Kolo yang kini Vila banyak diminati pengunjung.
Terdapat 11 Kelurahan yang sudah membentuk kampung tenun, yang semakin hari semakin banyak yang minat konsumen baik dari dalam daerah maupun luar daerah. Hal ini merupakan capaian besar yang perlu di atensi khusus karena tenun adalah ciri khas Bima. Dan sebagai wujud atensi pemerintah adalah dengan mendorong optimalisasi Program Degranasda Kota Bima melalui pemberian bantuan dan pelatihan tenun bagi warga masyarakat serta mendorong tersedianya segmen pemasaran dan promosi produk tenun.
Kini Wali Kota Bima sudah merencanakan pembangunan untuk 2 tahun kedepan bahwa IAIN Bima yang merupakan satu-satunya Kampus Negeri yang akan di bangun di Kota Bima, dengan tujuan agar mencetak generasi yang cerdas sehingga tidak perlu jauh untuk menimba ilmu diluar kota.
“Harapan saya kedepan agar orang tua terus mendorong anak-anaknya untuk melanjutkan sekolah, mudah-mudahan Kota Bima menjadi Kota Pendidikan, Transit Perdagangan bahkan Kota Pariwisata”, harap Wali Kota Bima
H. Lutfi menambahkan, Pemerintah Kota Bima sudah melakukan Normalisasi sungai Padolo dan Sungai melayu serta penataan 7 Drainase yang sudah terintegrasi untuk mengendalikan banjir yang terjadi di Kota Bima dengan sumber bantuan Bank Dunia. Hal ini bukan visi-misi, melainkan komitmennya sebagai Kepala Daerah agar Kota Bima terbebas dari banjir di kemudian hari.
Tak hanya itu Wali Kota Bima mensosialisasikan Bahwa Kota Bima merupakan Kota Cerdas (Smart City) yang satu-satunya memiliki Command Center berbasis teknologi di Provinsi NTB yang salah satunya ditandai dengan adanya aplikasi Simatik untuk mewujudkan tata kelola Pemerintahan yang bersih, efektif, transparan.
“Mari kita mewujudkan pelayanan publik yang berkualitas dan terpercaya, serta meningkatkan keterpaduan dan efisiensi penyelenggaraan Informasi Pemerintah Kota Bima”. Tutupnya