Walikota Letakkan Batu Pertama Pembangunan Masjid Al-Huda Sambinae
- BAGIAN PROTOKOL DAN KOMUNIKASI PIMPINAN
- Kamis, 03 September 2020
Wali Kota Bima H Muhammad Lutfi SE melakukan peletakan batu pertama pembangunan masjid Al-Huda Kelurahan Sambinae Kecamatan Mpunda Kota Bima pada Kamis 3 September 2020.
Hadir pula Ketua DPRD Alfian Indra Wirawan, S.Adm, Staf Ahli Bidang Kesra, Kemasyarakatan dan SDM, Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra, Ketua MUI, Brimob, Kapolres Rasanae Barat, Kabag Kesra, Kabag Pemerintahan, Camat, Lurah setempat beserta babinsa dan babinkamtibmas.
Ketua Panitia Pembangunan Masjid Al-Huda H. Nasrullah, S.Sos melaporkan pembangunan masjid Al-Huda ini berada di bawah Yayasan Al-Huda. Adapun tujuan pembangunan masjid ini agar nantinya bisa di jadikan tempat ibadah sekaligus tempat pendidikan anak-anak dan juga ke depan nantinya mampu mengeliminasi laju pertumbahan ekonomi daerah sekitar.
“Kehadiran Yayasan bersama Masjid ini semoga mampu mengeliminasi tentang kemajuan ekonomi makanya dibangun di dekat pusat perekonomian masyarakat”, jelasnya.
Adapun lokasi tanah yang digunakan untuk pembangunan masjid sebagian besar tanah wakaf dengan luas 12 are dan sumbangan dana dari beberapa donatur yang telah terkumpul sampai saat peletakan batu pertama ini sebanyak lebih kurang 400 juta yang akan di kerjakan oleh CV Bimantara Konsultan. Rencananya masjid akan dibangun lantai II (Dua) yang nantinya bagian atas dipusatkan untuk sholat dan bagian bawah untuk pendidikan.
Wali Kota Bima dalam sambutannya sangat mengapresiasi dan berterima kasih kepada panitia pembangunan masjid dan jamaah masjid yang telah berpartisipasi dalam pembangunan Masjid.
Untuk dapat mewujudkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang beriman dan berkualitas sebagai modal investasi pelaksana pembangunan di masa yang akan datang dibutuhkan keseimbangan sector pembangunan itu sendiri, yaitu melalui pembenahan fisik penunjang peningkatan ekonomi serta pembangunan fisik penunjang peningkatan nilai-nilai spiritual dan keimanan.
Sudah menjadi komitmen bersama, dan menjadi salah satu program prioritas pembangunan sektor keagamaan melalui upaya peningkatan kualitas tempat ibadah yang ada di Kota Bima. Mengingat selama ini rumah ibadah bukan hanya berperan sebagai tempat pengabdian umat terhadap pencipta semata, melainkan sebagai pusat kegiatan umat yang tentunya berkaitan dengan kemaslahatan serta upaya pererat ukhuwah islamiyah.
Wali Kota juga berharap kepada jamaah masjid untuk terus mendukung dan berpartisipasi dalam pembangunan masjid sehingga bangunan yang diimpikan bersama bisa terselesaikan dengan cepat dan sesuai rencana.
“Semoga dengan adanya pembangunan masjid ini bisa membantu program pemerintah dalam membumikan Al-Qur’an di Kota Bima bisa terlaksana," harap Wali Kota.
Diakhir sambutannya Wali Kota menyampaikaan Pemerintah Kota Bima akan memberikan bantuan pembangunan masjid Al-Huda sebesar Rp. 500 juta.***