Pelepasan jagung Perdana PT. PPI

  • DINAS KOMUNIKASI INFORMATIKA DAN STATISTIK
  • Kamis, 13 Juni 2019

Kamis, 13 Juni 2019 bertempat di Gedung PT. Sorrotama Dharma Kalpariksa diadakan acara pelepasan jagung perdana PT. Perusahaan Perdagangan Indonesia (PT. PPI) dari pelabuhan Bima menuju Surabaya. Acara yang dihadiri oleh  wakil Walikota BimaBapak Feri Sofiyan, SH, Bapak Ir. Matdeyul Sola, MM selaku Sekjen Dewan Jagung Nasional, Bapak Agus Andiyani selaku Direktur PT. PPI, Bapak Anton Mark Irianto selaku Direktur Perdagangan dalam Negeri PT. PPI, Ibu Nunik Sri Martini selaku Direktur Utama PT. Sorrotama Dharma Kalpariksa.

PT. Sorrotama Dharma Kalpariksa memilih Kota Bima sebagai salah satu area sasaran pengembangan agribisnis jagung sesuai dengan program Pemerintah Kota Bima yang berkomitmen dan berusaha melaksanakan berbagai program demi peningkatan kesejahteraan petani.  Produksi jagung terus meningkat, seiring dengan permitaan pasar yang terus bertambah sehingga mengalami kenaikan dari 10.345 ton pada tahun 2016 menjadi 30.307 ton pada tahun 2018 sudah mencapai lebih kurang 7.000 HA baik berupa jagung hibrida maupun jagung lokal. Kebutuhan benih jagung tahun 2019 mencapai lebih kurang 105 ton yang diperkirakan mencapai hasil 35.000-56.000 ton. 

Salah satu kendala yang dihadapi petani jagung adalah ketersediaan pupuk dan pemasaran, sehingga dengan adanya PT. PPI tersebut diharapkan dapat berpartisipasi dalam menjawab persoalan yang dialami oleh petani karena PT.PPI selain bergerak di bidang pemasaran juga memproduksi pupuk dan pestisida dengan harga terjangkau.

Diakhir sambutannya, beliau menyampaikan semoga pengiriman pertama ini menjadi awal yang baik bagi pengembangan agribisnis jagung se-pulau Sumbawa kedepannya.

Berita Terbaru OPD

PJ Wali Kota Bima Mengikuti Vicon Rakor Pengendalian Inflasi Tahun 2024

Pemkot Bima Kembali Gelar Operasi Pasar Murah di Kelurahan Jatiwangi

Singkronkan Program Presiden Prabowo, Pj. Wali Kota Bima Pimpin Rapat Koordinasi

Pj Wali Kota Bima Gelar Audiensi Bersama Baznas dan HMI Cabang Bima

76 Warga Keracunan Masal, Pj. Wali Kota Bima Tinjau Para Korban

Pj Sekda Kota Bima Gelar Rapat Tindak Lanjut Pembentukan BLUD Puskesmas