Sekda Turut Serta dalam Acara Hari Ibu yang Ke 93

  • DINAS KOMUNIKASI INFORMATIKA DAN STATISTIK
  • Rabu, 22 Desember 2021

Hari ini, 22 Desember 2021 Pemerintah Kota Bima melalu Dharma Wanita ikut melaksanakan upacara dalam rangka hari ibu ke-93 Tingkat kota Bima di Paruga Na’e Convention Hall.Turut dihadiri oleh Seluruh Staf Ahli Walikota, seluruh Asisten Setda Kota Bima, Ketua Dharma Wanita, Ketua TP PKK Kota Bima, seluruh OPD beserta Camat dan Lurah Kota Bima.

Hari Ibu diperingati setiap tahun sejak tahun 1938. Tanggal 22 Desember dipilih sebagai Hari Ibu di Indonesia untuk mengenang momentum  22 Desember 1928, kala pertama kalinya digelar Kongres Perempuan Indonesia.

Gagasan peringatan Hari Ibu ini muncul saat Kongres Perempuan III pada 1938. Tujuan peringatannya adalah memperjuangkan kemerdekaan dan memperbaiki keadaan perempuan Indonesia.

Selain mencetuskan Hari Ibu, Kongres Perempuan III juga membawa isu berupa perbaikan gizi dan kesehatan bagi ibu dan balita, menghentikan pernikahan dini, serta perdagangan perempuan dan anak.

Walikota Bima yang diwakili Sekretaris Daerah Kota Bima menyampaikan ucapan terimakasih kepada panitia yg tergabung dalam organisasi Dharma Wanita sehingga mampu menyelenggarakan acara hari ibu dalam keadaan meriah.

“Mengingat kembali bagaimana perjuangan ibu dari pertama mengandung sampai membersarkan kita, lewat kesempatan berbahagia ini yang masih memiliki ibu , jangan pernah lewatkan pengabdian kepada ibu, jangan pernah sia²kan kasih sayang ibu, sebab kesempatan tidak akan pernah datang kedua kali”.

Beliau berharap Organisasi Dharma Wanita Kota bima dapat membuat program untuk membantu pemerintah kota Bima, karena perempuan-perempuan kota Bima adalah perempuan tangguh dan produktif.

Berita Terbaru OPD

Pj. Wali Kota Bima : Suksesnya Pilkada Ada di Tangan 1.526 KPPS

Pj. Wali Kota Hadiri Audiensi Bersama PT. Pertamina Terminal Fuel Bima

PJ Wali Kota Bima Mengikuti Vicon Rakor Pengendalian Inflasi Tahun 2024

Pemkot Bima Kembali Gelar Operasi Pasar Murah di Kelurahan Jatiwangi

Singkronkan Program Presiden Prabowo, Pj. Wali Kota Bima Pimpin Rapat Koordinasi

Pj Wali Kota Bima Gelar Audiensi Bersama Baznas dan HMI Cabang Bima